Beasiswa Sertifikasi Kompetensi tahun 2021 oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Vokasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi

LSP Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (LSP-P1 PPNS) merupakan salah satu lembaga pelaksana sertifikasi kompetensi yang telah mendapatkan lisensi dan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dengan nomor lisensi BNSP-LSP-197-ID. Dari 17 skema yang dimiliki LSP PPNS, PPNS menerima beasiswa untuk 13 skema sertifikasi sebagai berikut.
1. Skema Welding Inspector
2. Skema Ahli K3 Muda
3. Skema Inspektur Pipa Penyalur Minyak dan Gas Bumi
4. Skema Inspeksi Electric & Electronic Outfitting (EEO)
5. Skema Inspeksi Hull Construction (HC)
6. Skema Inspeksi Sistem Permesinan Kapal
7. Skema Pembuatan Proposal Proyek Kapal
8. Skema Pemrograman Mesin CNC
9. Skema Pengolahan Air Limbah
10. Skema Perancangan Arsitektur Kapal Lanjut (Advanced Naval Architecture)
11. Skema Perancangan Arsitektur Kapal Menengah (Intermediate Naval Architecture)
12. Skema Perancangan Sistem Otomasi Industri (Industrial Automation Design)
13. Skema Perencanaan Strategi Pemasaran Kapal

Program ini direncanakan berlangsung pada bulan Juni sampai Agustus tahun 2021, namun berhubung adanya pandemi COVID 19, maka pelaksanaan mundur hingga bulan September 2021. Asesi merupakan mahasiswa PPNS semester akhir, baik program D3 maupun D4. Tahun 2021 ini PPNS mendapatkan beasiswa untuk 340 mahasiswa. Jumlah asesor yang terlibat sebanyak 58 orang. Dan dengan mengucap syukur alhamdulillah, seluruh mahasiswa dinyatakan kompeten.


Dian Asa Utari